Kegiatan Pengabdian Masyarakat Tema : Aplikasi Desain Visual pada Kegiatan Mewarnai, Melipat dan Mem

  • 23-01-2018
  • 01:11 WITA
  • admin_tar
  • Pengabdian Masyarakat

Jurusan Teknik Arsitektur UIN Alauddin Makassar melakukan kegiatan pengabdian masyarakat ini dilaksanakan di TK dan SD SAIK (Sekolah Alam Insan Kamil) Lokasi kegiatan terletak di jalan Dato Pagentungan, Kelurahan Tomarunang, Kecamatan Somba Opu, Kabupaten Gowa, Provinsi Sulawesi Selatan.

Kegiatan pengabdian masyarakat di lingkungan sekolah dilakukan dengan cara bertahap, yaitu mulai dari usia dini (TK) dan Sekolah Dasar (SD) yang dilaksanakan selama bulan Agustus dan November 2016. Tema yang diangakat ialah “Ayo Belajar Membentuk”. 

Kegiatan ini sangat penting karena, kegiatan ini melatih fungsi dalam pengembangan fisik, emosi, dan kognitif anak. Pengenalan desain visual sejak dini adalah upaya memperkenalkan serta mengajarkan kepada anak bagaimana mendesain serta menjadikannya sebuah karya yang memiliki nilai jual.

Kegiatan ini melibatkan para Dosen, staff Jurusan Teknik Arsitektur UIN Alauddin Makassar, guru-guru TK dan SD SAIK (Sekolah Alam Insan Kamil) , serta siswa TK DAN SD SAIK (Sekolah Alam Insan Kamil)  untuk memberi pendampingan baik pendampingan kepada siswa maupun kepada mahasiswa yang akan dibagi dalam beberapa kelompok kerja untuk mengefektifkan kegiatan di lapangan.